Image and video hosting by TinyPic

Mengatasi Masalah Kerusakan E800 Pada Mesin Canon Copier

Senin, 03 Januari 2011 , Posted by Rahmat at 12.05

    Sumber artikel : -http://rahmattehnik.blogspot.com/


Informasi yang ada di situs ini membantu anda mengatasi masalah kerusakan yang biasa terjadi pada mesin fotocopy canon. Artikel yang ada di situs ini menjelaskan secara garis besar penyebab kerusakan dan cara mengatasi kerusakan error yang biasa terjadi pada mesin fotocopy canon.

Pada artikel ini om Matt akan membahas masalah kerusakan/error E800, masalah ini ada kaitan dengan sistem rangkaian DC Power Supply. Mungkin sebagian rekan tehnik sedah pernah menemui masalah ini, tapi tak mengapa om Matt nulis kembali artikelnya agar rekan-rekan yang lain bisa ikut mengerti apa penyebab terjadinya kerusakan E800, bolehkan ?......."setujuuuu !!"

Langsung aje yach, masalah kerusakan E800 terjadi disebabkan beberapa fakor diantaranya :
Arus tegangan listrik PLN yang tidak stabil dan bila ini penyebabnya, cara mengatsinya cukup dengan cara meng-OFF-kan mesin dan tunggu beberapa saat kemudian ON-kan kembali, biasanya masalah error langsung terkoreksi . Tapi selain itu ada penyebab lainnya diantaranya :

E800 = Tampil dilayar monitor disebabkan dua kemungkinan
  1.  Mesin mendeteksi adanya open circuit dalam Auto Power Off circuit .
  2. Signal Auto Power Off telah terjadi dua kali atau lebih dalam waktu 2 detik .
 Masalah ini terjadi karena mikroprosesor pada DC controller PCB menerima informasi data bahwa telah terjadi pemutusan input line dari power switch (SW1), kemudian mikroprosesor memerintahkan Remote Signal (RMT) mengarah ke '0' untuk men-OFF-kan sirkit AC lewat Relay. Tetapi disaat bersamaan mikroprosesor juga menerima informasi data untuk mengrahkan Remote Signal mengarah ke '1' , dan hal ini terjadi berulang-ulang secara bersamaan hingga menyebabkan kekacauan komunikasi data pada mikroprosesor pada DC controller PCB.

Penyebab kerusakan :
  1. Sirkit Auto Power Off yang bermasalah .
  2. DC controller PCB yang bermasalah .


Dan untuk lebih jelasnya kamu bisa baca pada artikel download dibawah ini, sekaligus bisa lihat wiring diagram sikit Auto Power-Off dan mengenai cara mengatasi masalah E800.

Download artikel klik disini Mengatasi masalah E800 Canon Copier

Currently have 2 komentar:

  1. saya punya np6230,
    saat dinyalakan langsung bunyi beep error + layar lcd mati.
    jika cover depan dbuka lcd nyala lgi.
    kra" apanya Trim's

  1. Pagi Om Man hehhe say punya Foto copi Ir 5075 om erornya E000840-0001 itu biasanya kerusakannya dimananya ya om??? makasih om sebelumnya.
    Oya sebelumnya eror E000001 trus dah diganti eh malah jadi eror E000840-0001. atas infonya terimakaish om